Babinsa Koramil 12/Mranggen Sambang Tukang Kayu

    Babinsa Koramil 12/Mranggen Sambang Tukang Kayu
    Sebagai wujud kedekatan dengan warga dan memberikan pelayanan kepada warga masyarakat, Babinsa Desa Kebonbatur Koramil 12/Mranggen Kodim 0716/Demak Koptu Agus Maksum melakukan kegiatan sambang kewilayahan, dengan menemui pengrajin tukan kayu di Dusun Kadilangon Desa Kebonbatur Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak

    DEMAK - Sebagai wujud kedekatan dengan warga dan memberikan pelayanan kepada warga masyarakat, Babinsa Desa Kebonbatur Koramil 12/Mranggen Kodim 0716/Demak Koptu Agus Maksum melakukan kegiatan sambang kewilayahan, dengan menemui pengrajin tukan kayu di Dusun Kadilangon Desa Kebonbatur Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak. Senin (23/10/2023).

    Dalam kesempatan sambang kali ini Babinsa Desa Kebonbatur menemui Bapak Randi yang kesehariannya bekerja sebagai tukang kayu untuk membuat kusen, meja, kursi sesuai pesanan, dengan menghimbau agar kayu yang digunakan betul – betul kayu legal tidak kayu hasil pencurian, karena itu sudah melanggar hukum, selain itu agar peduli dengan kebersihan lingkungan dan keamanan serta cegah kebakaran dengan tidak membakar limbah kayu secara sembarangan, pesannya.

    Bapak Randi menyambut baik sambang yang dilakukan Babinsa Desa Kebonbatur, selain wujud kedekatan dengan warga juga wujud kepedulian untuk menjaga lingkungan tetap aman dan kondusif, siap untuk menggunakan kayu yang legal dan tidak membakar limbah kayu secara sembarangan, ungkapnya.

    Ditempat terpisah Danramil 12/Mranggen Kapten Inf Tulodo menyampaikan terimakasih kepada seluruh Babinsa yang sudah aktif memberikan pelayanan kepada masyarakat, tingkatkan patroli dan sambang kewilayahan guna menjalin kemitraan dengan warga, Toga dan Tomas yang ada diwilayah untuk menciptakan kondusifitas Kamtibmas dan upaya pencegahan tindak kejahatan serta  berikan kenyamanan terhadap setiap aktifitas masyarakat,  tegas Danramil. (Pendim0716).

    demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0716/Demak Hadiri Apel Hari Santri...

    Artikel Berikutnya

    Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Hendri Kampai: Menjaga  Euforia Harapan

    Ikuti Kami